4 Tips Membeli Komputer

Posted by Blogger Name. Category:

Tips membeli Computer
1. Tentukan kebutuhan Anda terlebih dahulu.
Pahami dulu untuk apa komputer itu nanti akan Anda gunakan. Apakah agar anak Anda nanti bisa menjalankan tugas-tugas sekolahnya? Atau untuk sekadar main game? Ataukah agar Anda sekadar bisa belajar komputer? Kebutuhan komputer untuk hanya mengetik jauh berbeda dengan penggunaan komputer untuk desain grafis.


2. Carilah komputer yang sesuai kebutuhan Anda.
Langkah berikutnya adalah mencari komputer yang punya spesifikasi sesuai kebutuhan Anda. Anda dapat mencarinya di toko komputer langganan Anda, atau pergi ke pusat-pusat penjualan komputer.

3. Sebagai alternatif, pakailah komputer rakitan
Kalau dana Anda terbatas, maka Anda bisa mencari komputer rakitan. Mungkin ada yang belum paham apa sih komputer rakitan itu? Komputer rakitan- atau sering disebut white box oleh Asosiasi Produsen Komputer - adalah komputer yang komponen-komponennya dirakit sendiri oleh perakit (biasanya oleh si pengguna atau pihak toko komputer).


4. Tunggu US dollar (US$) turun
Ini mungkin sudah menjadi kebiasaan orang Indonesia, yaitu membeli ketika barang turun, diskon atau murah. Nah jual beli komputer di Indonesia sangat terpengaruh dengan harga US dollar (dollar Amerika), karena dollar telah menjadi patokan harga dan setiap penjualannya barang-barang tersebut selalu menampilkan harga dalam mata uang dollar.

tempat beli computer yang lumayan murah harganya dan bisa di nego di Kediri diantaranya : 
1. raharja komputer (dekat RWS Kediri)
2. Buwana Computer (Perempatan Bandar Kidul ke Selatan)

Semoga bermanfaat :D

6 komentar:

Sewa Laptop said...

mantep neh buat tipsnya,
cz lagi butuh komputer buat kerja nih

GA said...

ini yang saya cari

Unknown said...

makasih gan info nya,,

Pakdhe said...

menurut ane sih.... harga dan kualitas barang... terbaik.... hanya di IAF KOMPUTER KEDIRI, Ruko Wilis Indah, Jl DR Saharjo 145 Kota Kediri

Anonymous said...

belum tentu harga murah kualitas bagus bro.... soale prnh dpt harga murah di raharja tetapi barang bekas... soale di dlm hardisk ada data2 org... prnh jg waktu beli mobo dpt harga miring tetapi g taue di dlm motherboard ada mur dan baut yg masih kecatol. berarti prnh di pake sebelumnya... soale kl asli dr pabrik lagsung psti g ada mur yg kecantol. pokok'e kl beli apapun meski harga murah atau harga mahal yg penting di cek dulu dan pastikan kualitasnya ok. atau kl anda beli laptop kl dpt harga murah di banding yang lain pastikan dulu garansinya... soale garansi ada macam2... ada yg garansi resmi, garansi distributor ataupun garansi toko.

Unknown said...

Raharja mana itu gan kediri atau yg mana?

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright 2015 Warnet Cyber: 4 Tips Membeli Komputer Template by CB Blogger Template. Powered by Blogger